My Ping in TotalPing.com

Wednesday, August 10, 2011

Pindang Patin Kuah Asam Segar

Bahan – bahan :
* 1 kg Ikan Patin, bersihkan dan potong-potong, lumuri dengan 1 sdm air jeruknipis ± 15 menit, tiriskan, kemudian goreng setengah matang.
* 3 btg Serai, memarkan
* 3 lbr Daun Salam
* 5 cm Jahe
* 2 buah Tomat
* 4 buah Tomat Hijau, potong menjadi 2 bagian
* 2 buah Cabai merah, iris halus
* 10 buah Cabai rawit utuh
* 25 gr Daun kemangi
* 3 sdm Air asam
* 2 sdm Kecap
* 2 sdm Gula merah
* 1000 ml Air atau sesuai selera
* Bahan Yang Dihaluskan
* 5 buah Cabai merah
* 5 siung Bawang Putih
* 6 buah Bawang Merah

Cara memasak :
1. Rebus bumbu halus, daun salam, serai, jahe, lengkuas dalam panci berisi air, dengan api sedang hingga bumbu tercium harum.
2. Masukkan ikan dan bahan lainnya kecuali daun kemangi, beri garam sesuai selera hingga terasa asam, manis, dan pedas, masak hingga matang.
3. Terakhir masukan daun kemangi, sajikan selagi hangat.

0 comments:

Post a Comment

 
Free Host | lasik surgery new york